Dalam pelaksanaan Upacara Penaikan Bendera Merah Putih di Lingkungan Pemerintah Kota Gunungsitoli, Senin 7 Januari 2019, Ir. Lakhomizaro Zebua sebagai Pembina upacara mengajak segenap insan pegawai Pemerintah Kota Gunungsitoli untuk kembali bersama-sama memulai kegiatan pada tahun ini dengan penuh semangat dan tanggung jawab.

Beliau menginginkan agar terjadi perubahan ke arah yang lebih baik di Tahun 2019. Hal ini disampaikan beliau karena berkaca dari penyelenggaraan pemerintahan di tahun yang lalu. “Masih banyak kekurangan-kekurangan yang kita temukan namun telah selesai kita benahi hingga akhir tahun 2018. Harapan kita di Tahun 2019 ini, semua yang telah kita benahi tersebut dapat memperlihatkan hasil yang optimal untuk mendukung kinerja kita di tahun ini.” ujar beliau.

Beberapa hal yang ditekankan oleh Walikota Gunungsitoli dalam penyampaian arahan pada Upacara Perdana di awal tahun ini terkait dengan kedisiplinan pegawai dalam kehadiran di kantor. Dimana hal ini dianggap sangat berpengaruh pada pencapaian kinerja pegawai yang bersangkutan. Oleh karena itu, akan dilakukan tindakan tegas melalui sanksi pengurangan tunjangan. “Buat apa kita memberikan penghargaan bagi orang-orang yang tidak mau bekerja. Hanya orang mau bekerjalah yang memperoleh makan” ucap beliau dengan tegas. Pada kesempatan ini, beliau juga menginstruksikan agar daftar hadir pegawai pada upacara pada hari ini langsung dikumpulkan dan  diserahkan melalui Inspektorat Kota Gunungsitoli dan pegawai yang tidak hadir agar segera diberi tindakan tegas.

Selain itu, penyelesaian masalah aset di Kota Gunungsitoli diharapkan dapat memberikan nilai positif bagi Pemerintah Kota Gunungsitoli di masa yang akan datang khususnya dalam memperoleh Opini WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) dalam hal laporan keuangan. Dalam hal administrasi perkantoran, beliau juga menginginkan adanya penyederhanaan terkait surat menyurat antar instansi. Pemangkasan jalur birokrasi kearah yang lebih baik ini akan mempercepat progres kinerja dan koordinasi dari masing-masing Perangkat Daerah. “Kita berkomitmen untuk meningkatkan kualitas kinerja. Masyarakat Kota Gunungsitoli harus bisa merasakan kehadiran para aparat pemerintah Kota Gunungsitoli di tengah-tengah mereka. Pembinaan dan peningkatan pelayanan di segala sektor akan kita optimalkan di Tahun ini” pungkas beliau sembari menyampaikan bahwa pembangunan beberapa unit gedung kantor di Desa Dahana, Kecamatan Gunungsitoli telah rampung dikerjakan. Oleh karena itu beberapa Perangkat Daerah yang diperuntukkan untuk menempati kantor tersebut dapat segera bersiap-siap untuk menempatinya. “Kita harapkan di akhir semester I Tahun 2019, kompleks perkantoran ini dapat diresmikan dan siap untuk dioperasionalkan” ujar beliau diakhir arahannya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini