Setelah berlangsung selama tiga hari berturut-turut, pelaksanaan Forum Perangkat Daerah Kota Gunungsitoli secara resmi ditutup pada hari Kamis, 14 Maret 2019. Masih bertempat di Ruang rapat lantai II Kantor Walikota Gunungsitoli, Forum Perangkat Daerah hari ke III diisi dengan pemaparan materi bidang infrastruktur yang disampaikan oleh Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas Perhubungan Kota Gunungsitoli.

Bertindak sebagai narasumber, masing-masing Kepala Perangkat Daerah memaparkan Rancangan Rencana Kerja Perangkat Daerah Tahun 2020 dihadapan para pembanding dan peserta yang penuh antusias mengikuti penyelenggaraan kegiatan hingga usai.

Pencapaian-pencapaian program yang telah dilakukan oleh perangkat daerah turut disampaikan sebagai salah satu tolok ukur untuk merencanakan rencana kegiatan di tahun berikutnya. Beberapa hal yang perlu dikoreksi turut dibahas dan diberi masukan oleh para peserta.

Anggota DPRD Kota Gunungsitoli, Emmanuel Ziliiwu yang hadir pada kegiatan tersebut menekankan pentingnya sinergitas antara pemerintah desa dengan pemerintah kota. Ini disampaikan terkait dengan kebijakan Pemerintah Kota Gunungsitoli yang akan lebih banyak berorientasi dan fokus pada pembangunan desa di masa yang akan datang. Sinergitas akan menjamin terlaksananya program kegiatan yang telah direncanakan secara optimal dan meminimalisir kendala-kendala akibat kurangnya koordinasi.

Ia juga menyampaikan agar Perangkat Daerah lebih selektif dalam penyusunan rencana program khususnya yang berasal dari usulan-usulan masyarakat. Jika ada kegiatan yang memungkinkan dapat ditampung melalui dana desa hendaknya tidak lagi dibebankan pada APBD Kota Gunungsitoli.

Sekretaris Daerah Kota Gunungsitoli, Ir. Agustinus Zega yang mewakili Walikota Gunungsitoli yang sedang berada di Jakarta terkait Peluncuran Sail Nias Tahun 2019, menekankan kepada para Kepala Perangkat Daerah agar segera melakukan perbaikan pada Rancangan Renja nya masing-masing. “Saya berharap semua perangkat daerah dapat merespon setiap masukan yang diberikan. Penyempurnaan renja ini menjadi tugas seluruh perangkat daerah, bukan hanya Bappeda saja. Forum Perangkat Daerah menjadi kesempatan untuk menguji apa yang telah direncanakan oleh Perangkat Daerah. Pastikan bahwa capaian-capaian target dapat terpenuhi.” ujar beliau.

“Atas nama pemerintah Kota Gunungsitoli, kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang memberi masukan dan kritik terkait rancangan renja. Kami yakin dengan semangat kebersamaan, segala tantangan dan masalah yang yang ada dalam membangun Kota Gunungsitoli ini dapat diselesaikan.” ucap beliau sekaligus menutup pelaksanaan Forum Perangkat Daerah Kota Gunungsitoli Tahun 2019 secara resmi.

Rangkaian Agenda berikutnya adalah pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kota Gunungsitoli yang direncanakan akan dilaksanakan pada tanggal 19 Maret 2019 mendatang.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini