Gunungsitoli (22/03/2024), Wali Kota Gunungsitoli Sowa’a Laoli, S.E., M.Si menghadiri Peringatan Hari Perempuan Sedunia “Women’s Day” yang diselenggarakan oleh Departemen Diakonia-Pelmas BNKP Kota Gunungsitoli. Kegiatan diawali dengan pelaksanaan Pawai dan dilanjutkan dengan Seminar Terbuka tentang “ Kekerasan Terhadap Perempuan Ibu dan Anak” di Taman Ya’ahowu (Jum’at 22/03/2024)
Mengawali Sambutannya, Wali Kota Gunungsitoli menyampaikan apresiasi sekaligus ucapan terimakasih kepada penyelenggara kegiatan yang telah menandai moment Hari Perempuan Sedunia dengan kegiatan yang sangat bermanfaat.

“Tentunya kita semua mengetahui, melihat dan merasakan betapa besarnya peran perempuan diberbagai aspek kehidupan, sehingga sepatutnya Perempuan mendapat perhatian dan perlakuan yang sama dengan laki-laki. Dibeberapa tempat, termasuk disekitar kita masih terlihat perlakuan yang kurang baik terhadap Perempuan. Kekerasan fisik maupun psikis kerap kali terjadi. Oleh karena itu, saya sangat berharap bahwa pelaksanaan Sosialisasi dengan topik Kekerasan terhadap Perempuan Ibu dan Anak, membawa makna yang mendalam dalam kehidupan Perempuan di Pulau Nias dan secara khusus di Kota Gunungsitoli.”
Ditambahkannya“ Saya sebagai Wali Kota Gunungsitoli berkomitmen mendukung peran serta Perempuan dalam berbagai aspek kehidupan sehingga semakin lebih baik ke depan. Jadilah Perempuan yang hebat dan tangguh untuk keluarga, bangsa dan negara.”


(Press Release No. 054/ PR-Diskominfo/2024 tanggal 22 Maret 2024)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini