Gunungsitoli (21/08/2023) Camat Gunungsitoli Selatan Selamat P. Harefa, SE resmi menutup kegiatan Festival Olahraga Karang Taruna Desa Faekhu Tahun 2023. Acara tersebut sekaligus menyemarakkan Hari Ulang Tahun Ke-78 Republik Indonesia, Kota Gunungsitoli Tahun 2023, bertempat di Lapangan Futsal FFC (Faekhu Football Club), Desa Faekhu, Kecamatan Gunungsitoli Selatan, Kamis (17/08/2023)
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Karang Taruna Desa Faekhu ini sendiri dimulai pada tanggal 15 Juli 2023 hingga 13 Agustus 2023 dan di ikuti oleh beberapa tim antara lain tenis meja sebanyak 73 peserta dan futsal sebanyak 20 tim yang berasal dari beberapa desa dan kecamatan se-Kota Gunungsitoli.
Dalam arahannya, Camat Gunungsitoli Selatan menyampaikan bahwa pemerintah Kecamatan Gunungsitoli Selatan sangat menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan yang sudah dilakukan oleh panitia HUT KEMRI, panitia festival Karang Taruna serta seluruh peserta yang telah berpatisipasi dalam menyelenggarakan kegiatan ini. Perlu di ketahui, dari 15 desa yang ada di Kecamatan Gunungsitoli Selatan, salah satu desa yang melaksanakan kegiatan seperti ini adalah Desa Faekhu.
“Sangat luar biasa di tahun ini, semua kegiatan berjalan lancar tidak ada persoalan-persoalan serta permasalahan-permasalahan yang terjadi, artinya sudah kita junjung tinggi nilai-nilai sportifitas. Selain itu, Ini juga salah satu contoh yang terjadi di Desa Faekhu yaitu kolaborasi antara Karang Taruna dengan Pemerintahan desa, kami mengapresiasi dan sangat bangga, tentu kita harus pertahankan sehingga kegiatan seperti ini dapat berkelanjutan di tahun-tahun mendatang” singkatnya.
Di akhir arahannya, Camat Gunungsitoli Selatan mengucapkan selamat kepada para peserta yang berhasil menjadi juara, dan memberikan motivasi kepada peserta yang belum juara, “Jangan kecewa, terus berlatih, jadikan ini sebagai motivasi untuk dapat lebih berprestasi di lain waktu. Dengan persetujuan kita bersama dan dengan memohon ridho anugerah Tuhan, maka festival Olahraga Karang Taruna Desa Faekhu Tahun 2023 kami tutup secara resmi,” ucapnya mengakhiri
Dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 RI di Desa Faekhu, panitia juga melaksanakan berbagai kegiatan, antara lain senam wajah, tarik tambang, dan lomba panjat pinang yang di ikuti oleh anak-anak, remaja dan orang tua.
Turut hadir Kepala Desa Faekhu Dedi Marianus Harefa, Ketua Karang Taruna Desa Faekhu Meisoniman Harefa, SH, Ketua dan anggota BPD Desa Faekhu, Ketua dan anggota LPM Desa Faekhu, Ketua dan anggota lembaga/BUMDES, Mewakili Undangan Trimen Harefa, SH, MH, Tokoh Masyarakat, Penyuluh Agama Kristen Desa Faekhu dan para hadirin
(Press Release No. 079/PR-Diskominfo/2023 Tanggal 21 Agustus 2023)