Gunungsitoli (31/05/2024), Wali Kota Gunungsitoli Sowa’a Laoli, SE, M.Si melaksanakan Penandatanganan Kesepakatan Bersama antara Pemerintah Kota Gunungsitoli dengan Yayasan Konservasi Pesisir Indonesia (YAKOPI) di ruang rapat lantai I kantor wali kota Gunungsitoli, Jumat (31/05/2024).

Wali Kota Gunungsitoli Sowa’a Laoli, SE, M.Si dalam agenda Penandatanganan Kesepakatan Bersama antara Pemerintah Kota Gunungsitoli dengan Yayasan Konservasi Pesisir Indonesia (YAKOPI) ini menyampaikan bahwa pada saat ini Indonesia dan khususnya Kota Gunungsitoli sedang mengalami perubahan iklim yang cukup extrem, kemarau panjang melanda wilayah kota Gunungsitoli yang tentunya ini berpengaruh terhadap ekosistem pesisir.

Dengan itu kita berharap dengan adanya kehadiran yayasan YAKOPI yang akan melaksanakan kegiatan restorasi ekosistem pesisir, kegiatan agroforestri dan pemberdayaan masyarakat dalam upaya mitigasi perubahan iklim dapat membawa dampak positif bagi kemajuan kota Gunungsitoli dalam memberdayakan ekosistem pesisir untuk pertumbuhan ekonomi masyarakat yang lebih baik .
Harapannya dengan kehadiran YAKOPI di kota Gunungsitoli terdapat hal-hal baru yang dapat dikembangkan di kota Gunungsitoli, masyarakat mendapatkan edukasi mengenai mitigasi perubahan iklim dengan mengoptimalkan solusi berbasis alam seperti penghijauan dan kita dapat membangun Infrastruktur pertanian yang tangguh terhadap perubahan iklim.
Selanjutnya Wali Kota Gunungsitoli menghimbau agar seluruh perangkat daerah terkait yang terlibat selama pelaksanaan kegiatan ini dapat bekerjasama dan berpartisipasi aktif dalam memberikan informasi data yang dibutuhkan oleh YAKOPI.

Turut hadir Sekretaris Daerah kota Gunungsitoli , Asisten I Setda Kota Gunungsitoli,dan Kepala OPD Kota Gunungsitoli,serta hadirin lainya.

(Press Release No.112/PR-Diskominfo/2024 tanggal 31 Mei 2024)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini